Mati Syahid Diantara Sebab Selamat dari Siksa Kubur
Ada banyak sebab-sebab kita bisa selamat dari siksa kubur, salah satunya adalah meninggal dalam keadaan syahid atau mati syahid.
Lalu bagaimana dan apa saja orang yang mati bisa dikatakan syahid?Pembaca yang budiman, perlu diketahui bahwa seorang yang muslim yang bisa dikategorikan mendapatkan salah satu macam dari macam-macam mati syahid adalah dapat menjadikannya selamat dari siksa kubur. Bahkan juga tidak di siksa di akhirat.
Orang yang mati Syahid adalah Orang yang Allah persaksikan untuknya syurga. Salah satu macam mati syahid adalah mati terbunuh dalam peperangan fi sabilillah. Maka ia tergolong mati syahid dalam medan perang.
Selain itu, Orang mati syahid juga ketika terbunuh karena mempertahankan hartanya dari perbuatan dzalim orang lain yang ingin merebutnya secara dzalim. Orang yang terbunuh tersebut juga dinamakan mati syahid.
Ada lagi, yang terbunuh karena membela dirinya dari orang yang menzaliminya sehingga menjadikannya terbunuh maka ia mati syahid. Misalnya di rampok, di peras dan lain sebagainya.
Dan macam mati syahid adalah orang yang dibunuh karena mempertahankan agama Islam, berpegang teguh dengan agama islam, juga ia dinamakan mati syahid.
Ada lagi yang mati syahid adalah orang yang membela keluarganya, seperti istirnya atau anaknya dari orang yang berbuat dzalim kepada mereka sehingga menyebabkan terbunuh maka dalam hal ini ia juga mati syahid.
Macam Mati syahid lagi, adalah orang yang meninggal dalam keadaan tenggelam atau terbakar yang tidak disengaja, maka ia juga mati syahid.
Selain itu juga ada juga orang yang meninggal dunia karena penyakit dari perutnya, atau samping perutnya, maka ia mati dalam keadaan syahid atau mati syahid. Misalnya meninggal karena diare, atau sakit perut, sembelit, atau macam sakit perut lainnya.
Mati Syahid yang seperti ini terdapat di dalam hadits yang diriwayatkan oleh Al-Imam At-Tirmidzi:
"من قتله بطنه لم يعذب في قبره"
Artinya: "Barangsiapa yang mati/meninggal sebab perutnya maka ia tidak akan disiksa di dalam kuburnya".
Macam Mati Syahid yang lain adalah dimana orang islam yang meninggal dalam perantauan (terasing dari daerahnya dan keluarganya). Hal ini ada dalam riwayat Ibnu Majah:
"موت الغريب شهادة"
Artinya: "Kematian orang yang terasing adalah Syahid".
Dan macam mati syahid adalah orang muslim yang meninggal karena pernyakit Tha'un atau karena penyakit wabah atau juga mati tertimpa Reruntuhan atau juga mati karena jatuh dari tempat tinggi ke bawah yang tidak disengaja, Maka orang tersebut juga mati syahid.
Dan juga mati syahid bagi perempuan adalah ia yang mati disebabkan sakitnya melahirkan maka ia juga termasuk mati syahid.
Inilah beberapa macam mati syahid yang menjadikan ia selamat dari siksa kubur dan juga siksa akhirat.
Posting Komentar untuk "Mati Syahid Diantara Sebab Selamat dari Siksa Kubur"