Kondisi Akhir Zaman yang Saat itu Tidak Dibayangkan oleh Siapapun
Inilah TANDA-TANDA AKHIR ZAMAN
عن أبي ذَرٍّ الْغِفَارِيُّ، عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: «إِذَا اقْتَرَبَ الزَّمَانُ كَثُرَ لُبْسُ الطَّيَالِسَةِ، وَكَثُرَتِ التِّجَارَةُ، وَكَثُرَ الْمَالُ، وَعُظِّمَ رَبُّ الْمَالِ لِمَالِهِ، وَكَثُرَتِ الْفَاحِشَةُ، وَكَانَتْ إِمْرَةُ الصِّبْيَانِ، وَكَثُرَ الْفَسَادُ، وَجَارَ السُّلْطَانُ، وَطُفِّفَ فِي الْمِكْيَالِ وَالْمِيزَانِ، وَيُرَبِّي الرَّجُلُ جِرْوَ كَلْبٍ خَيْرٌ لَهُ مِنْ أَنْ يُرَبِّي وَلَدًا، وَلَا يُوَقَّرُ كَبِيرٌ، وَلَا يُرْحَمُ صَغِيرٌ، وَيَكْثُرُ أَوْلَادُ الزِّنَا، حَتَّى إِنَّ الرَّجُلَ لَيَغْشَى الْمَرْأَةَ عَلَى قَارِعَةِ الطَّرِيقِ، فَيَقُولُ أَمْثَلُهُمْ فِي ذَاكُمُ الزَّمَانِ: لَوِ اعْتَزَلْتُمْ عَنِ الطَّرِيقِ، يَلْبَسُونَ جُلُودَ الضَّأْنِ عَلَى قُلُوبِ الذِّئَابِ، أَمْثَلُهُمْ فِي ذَلِكَ الزَّمَانِ الْمُدَاهِنُ»
قال في مجمع الزوائد: رواه الطبراني في الأوسط، وفيه سيف بن مسكين وهو ضعيف.اهـ
Sifat materialistik telah mengakar dalam masyarakat moderen. Semua lini kehidupan hampir dikuasai dan dikendalikan orang-orang kaya dan pemilik modal. Apabila dulu para ulama, kyai dan guru sangat dihormati namun sekarang norma sosial itu telah bergeser. Masyarakat terutama anak muda dan pelajar lebih mengidolakan selebriti dan orang-orang kaya. Secara umum masyarakat saat ini lebih menghargai dan segan pada orang kaya dan para kapitalis daripada tokoh-tokoh agama.
Orang diagungkan dan dihormati karena kekayaannya tanpa memandang kefahaman agama dan tingkat moral yang dimilikinya merupakan salah satu ciri zaman akhir yang sudah dekat dengan kiamat. Dalam hadist di atas Rasulullah ﷺ pernah menggambarkan kondisi akhir zaman yang pada saat itu tidak dibayangkan oleh seorangpun.
Meluasnya perzinaan dan kemaksiatan, khamr; minuman keras dan narkoba adalah ciri lain kerusakan moral di akhir zaman. Yang lebih ironis lagi menjelang kiamat ini banyak orang lebih sungguh-sungguh memelihara hewan piaraan daripada mendidik anak-anaknya. Kebohongan, kemunafikan dan kepalsuan merupakan sifat yang lekat pada manusia akhir zaman. Sampai-sampai Rasulullah ﷺ menggambarkan banyak manusia berbulu domba namun hatinya srigala.
Sebagaimana isi kandungan hadits di atas riwayat Abu Dzar al-Ghiffari bahwa Rasulullah ﷺ bersabda yang maknanya:
“Ketika kiamat telah dekat banyak pakaian yang memamerkan aurat, perdagangan, harta berlimpah, dan orang-orang kaya diagungkan karena kekayaannya, merajalelanya kemaksiatan / zina, dan anak-anak kecil menjadi pemimpin, banyak kerusakan, para penguasa/pemimpin menyeleweng, dan dikurangi takaran dan timbangan, dan seorang laki-laki merawat anjingnya lebih baik dari pada merawat anaknya, orang-orang tua tidak lagi dimuliakan, dan anak-anak tidak disayangi, dan banyak lahir anak zina, sehingga seorang laki-laki menzinai perempuan di tengah jalan, dan orang terbaik pada masa itu berkata: “Sebaiknya jangan zina di jalan”, dan kulit mereka domba hatinya srigala, orang-orang pintar saat itu pandai mencari muka.
Intaha
Allah Ada Tanpa Tempat
Posting Komentar untuk "Kondisi Akhir Zaman yang Saat itu Tidak Dibayangkan oleh Siapapun"